Solusi Cepat Mengatasi Iklan Terpotong, Tidak Tampil Sempurna di Blog



Santi's Blog - Hello Sobat! jumpa lagi dengan Santi. Kali ini santi ingin berbagi tips tentang bagaimana mengatur posisi iklan adsense atau iklan apa saja yang ditempatkan di blog. Hari ini Santi menemukan solusinya dan ternyata sangat simpel sekali. Sobat tidak perlu menggunakan script macam-macam yang bisa membuat kepala jadi mumet (pusing/stress).

Apalagi jika sobat seorang pemula dan kurang menguasai bahasa HTML tentu tambah menyulitkan sobat sekalian. Cara mengatasinya hanya perlu masuk ke bagian inspect element kemudian memeriksanya. Kita perlu memahami dulu apa sebenarnya inspect element dan apa kegunaanya untuk blog kita.


Inspect Element

Pada dasarnya inspect element boleh dikata sebagai trik pamungkas pemilik blog. Bagi blogger pemula inspect element sangatlah penting untuk mengintip berbagai hal menyangkut pengaturan yang ada di blognya. Dari situ kita mengetahui bagian-bagian terpenting dari blog kita. Dari arti inspect elemnt saja kita sudah tahu bahwa kegunaanya untuk memeriksa berbagai element dalam blog. Memeriksa apakah blog kita memiliki pengaturan yang baik-baik saja atau tidak.

Untuk memasuki inspect element caranya sangat mudah, kita hanya mengarahkan kursor kebagian tampilan blog kita yang ingin diperiksa lalu klik kanan pada mouse sehingga tampilan element akan muncul. Seluruh tampilan blog dapat kita periksa melalui inspect element ini sehingga sangat memudahkan bagi pemilik blog.
Baca juga: Pengertian Inspect Element

Langkah-Langkah Mengatasi Iklan Terpotong, Tidak Tampil Sempurna

Kronologisnya adalah, ketika itu Santi sudah memasang iklan di bagian sidebar atau bilah kanan dari blog. Ukuran iklan terpasang adalah 300 x 250 mm. Entah kenapa ketika dipasang ternyata iklannya terpotong. Wujud iklan tidak tampil sempurna. Di ujung kanan iklan bagian atas pada tanda silang ternyata terpotong, seperti ini:

Solusi Cepat Mengatasi Iklan Terpotong, Tidak Tampil Sempurna di Blog

Coba sobat perhatikan di sidebar kanan, sudut bagian atas iklan yang ditandai panah warna merah itu, tanda silang terpotong. Pada hal ukuran itu sesuai dengan ukuran yang ditetapkan. Mungkin bagi para mastah atau para blogger yang menguasai pengaturan blog hal ini tidak menjadi hal yang sulit, namun bagi sebagian pemula hal ini bisa menjadi sesuatu yang tidak mudah jika tidak mengetahui caranya.

Sebenarnya sih! tidak mengganggu amat, hanya saja kalau dipikir tentu tanda silang tersebut memiliki fungsi untuk menghilangkan iklan. Olehnya itu jika fungsi tersebut tidak muncul secara sempurna kelihatannya kurang elok di pandang. Lagi pula pihak google adsense memandangnya sebagai sesuatu yang kurang sempurna dan perlu diperbaiki. Untuk itu Santi menunjukkan tips bagaimana mengatasinya.


  • Dari bagian tampilan utama iklan biasanya bagian home blog, arahkan kursor dibagian tampilan mana yang akan diperiksa.
  • Kali ini Santi mengarahkan kursor di area kosong tetapi masih merupakan area dimana iklan ditempatkan. Cuma hati-hati ya sobat, jangan sampai mengklik iklan, bisa-bisa kena pelanggaran mengklik iklan sendiri.
  • Setelah kursor berada di bagian yang akan diperiksa lalu klik kanan pada mouse sehingga tampil seperti ini.
Solusi Cepat Mengatasi Iklan Terpotong, Tidak Tampil Sempurna di Blog

  • Lalu pilih inspect element (Q) sehingga terbuka tampilan dari element blog kita untuk diperiksa seperti ini:

Solusi Cepat Mengatasi Iklan Terpotong, Tidak Tampil Sempurna di Blog

  • Perhatikan ya sobat, pada tampilan di atas terdapat kata element lalu lihat ke bawah pada bagian *rsidebar-wrapper, terdapat pengaturan lebar sidebar width: 298px
  • Jika ukuran tersebut dirubah misalnya menjadi width: 281px maka secara otomatis tampilan pada iklan juga akan berubah sesuai ukuran tersebut. Artinya kita bisa mencoba-coba mengaturnya, tidak apa-apa merubahnya karena tidak akan tersimpan pengaturan tersebut di blog. Jika sudah yakin tampilannya berubah menjadi lebih bagus maka berikutnya,


  • Sobat copy judul element tersebut *rsidebar-wrapper 
  • Masuk ke dasboard blog sobat klik tema lalu klik pada bagian edit html
  • Cari kata *rsidebar-wrapper, untuk memudahkan mencarinya letakan kursor di dalam html lalu klik CTR-F seketika muncul kotak pencarian lalu pastekan di dalamnya lalu enter.
  • Sobat pasti mendapati tampilan dimana terdapat pengaturan yang sama persis dengan yang sobat lihat di inspect element tadi.
Solusi Cepat Mengatasi Iklan Terpotong, Tidak Tampil Sempurna di Blog
  • Pada bagian ukuran lebar width: 298px sobat ganti dengan ukuran yang sesuai pada saat di inspect element tadi, kalau di blog ini Santi ganti dengan ukuran width: 300px yang sebelumnya width: 298px setelah itu klik simpan tema, lalu sobat kembali ke tampilan blog lalu reload (refresh), akhirnya iklannya tidak terpotong lagi.
Baca juga: Cara Mengatur Posisi Iklan Adsense Yang Terpotong Tampilannya
Cara di atas sebagai alternatif bagi sobat yang tidak ingin direpotkan dengan berbagai script dan pengaturan HTML yang rumit. Dengan cara itu sobat bisa mengatur apa saja yang ada di tampilan blog sobat. Mengatur tampilan blog termasuk yang disukai google adsense. Mohon maaf bagi para mastah, jika ada cara lain yang lebih baik mohon di share di blog ini ya!. Semoga tips di atas bermanfaat bagi kita semua. Terima kasih atas kunjungannya. Silahkan jika ingin berkomentar dan ingin berlangganan konten-konten terbaru lainnya. Wassalam. by. Santi
Comments